Bisnis Usaha Jualan Online Yang Menjanjikan di Tahun 2022

By | June 1, 2022

Kosongin.com – Mencari bisnis untuk dijadikan jualan online yang menguntungkan di tahun 2019 ini sebenarnya tidaklah sulit. Tetapi terkadang anda akan terhalang oleh minimnya informasi yang ada di Internet.

Sebenarnya banyak hal yang bisa anda lakukan apabila yang anda inginkan adalah memiliki suatu bisnis online yang sustainable dan memiliki permintaan pasar yang selalu tinggi.

Diantara sekian banyaknya ide bisnis yang bisa anda coba, pada artikel kali ini kami sudah pilihkan 20 ide usaha jualan online yang menguntungkan untuk anda coba di tahun 2019 ini, yang terbukti sukses dan sudah banyak yang berhasil menjalankannya.

Diharapkan setelah membaca daftar yang kami berikan ini anda akan dapat terinspirasi dan mencoba memulai salah satu atau bahkan beberapa diantaranya yang sesuai dengan kemampuan dan keahlian yang anda miliki.

Baca Juga: 3 Aplikasi Edit Video Terbaik Android Di Tahun Ini

Jualan Online Yang Menjanjikan di Tahun 2022

1. Reseller

Menjadi seorang reseller berarti anda akan menjual kembali produk dari supplier pilihan anda, yang berarti anda perlu membeli terlebih dahulu produk mereka untuk kemudian dijual kembali di harga yang lebih tinggi.

Pastikan produk yang anda pilih memang berkualitas dan banyak diminati kalau ingin perputaran kas anda lebih cepat. Baca juga artikel kami mengenai cara kerja reseller dan keuntungannya supaya lebih memahami konsep usaha ini.

2. Dropshipper

Berbeda dengan reseller, apabila anda memutuskan untuk berbisnis dengan cara dropship, ini berarti anda tidak perlu membeli atau menyetok produk dari supplier anda, melainkan langsung menawarkannya ke calon pelanggan dan nantinya biarkan supplier yang mengurus pemesanan serta pengiriman.

Untuk metode yang satu ini, sebaiknya anda benar-benar memastikan dan sudah percaya dengan supplier anda tersebut karena memang akan jauh lebih berisiko dikarenakan anda sama sekali tidak memiliki stok produk atau barang sendiri.

3. Desain Grafis

Kalau anda mahir menggunakan Photoshop, CorelDraw, Illustrator, dan software sejenisnya serta memiliki naluri desain yang baik, anda bisa mencoba menawarkan jasa desain grafis kepada calon pelanggan.

Mulai dari desain flyer, poster, leaflet, banner, company profile, spanduk, dan lain-lainnya bisa anda coba tawarkan. Pastikan tarif yang anda patok sesuai dengan harga pasar atau minimal sesuai dengan kualitas pekerjaan.

4. Jasa Pembuatan Website

Di era digital seperti sekarang ini, jasa pembuatan website telah menjamur dikarenakan memang kebutuhan akan hal itu juga meningkat, karena banyak pelaku bisnis yang berbondong-bondong ingin memiliki representatif di dunia maya.

Apabila anda mahir bahasa pemrograman web seperti HTML, CSS, Javascript, PHP, dan sebagainya, atau minimal menguasai pembuatan website dengan CMS ternama seperti WordPress, Joomla, Magento, dan lain-lain, anda bisa mulai menawarkan jasa tersebut kepada calon pelanggan.

Sumber : blog.porinto.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *