Makna kata, istilah, Ungkapan dalam Teks Laporan Hasil Observasi

Makna kata, istilah, Ungkapan dalam Teks Laporan Hasil Observasi – Sebelumnya, kita sudah mempelajari cara interpretasi teks secara umum yaitu dengan memahami setiap kalimat yang membangun paragraf. Pada topik ini kalian akan mempelajari tentang makna kata, istilah, dan ungkapan yang terdapat di dalam teks laporan hasil observasi.

Makna kata, istilah, Ungkapan dalam Teks Laporan Hasil Observasi
Makna kata, istilah, Ungkapan dalam Teks Laporan Hasil Observasi

Teks Laporan Hasil Observasi

Teks laporan hasil observasi adalah sebuah teks yang berisi hasil pengamatan yang sudah dilakukan. Teks laporan hasil observasi memiliki beberapa ciri umum, di antaranya sebagai berikut.
1. Teks harus ditulis berdasarkan fakta-fakta yang memang terjadi ketika pengamatan sedang dilangsungkan.
2. Isi dari teks bersifat objektif artinya tidak ada pendapat pribadi dan tidak memihak.
3. Isi teks laporan hasil observasi harus ditulis dengan lengkap dan sempurna.
4. Bentuk teks laporan hasil observasi harus menarik, susunan dari teksnya bersifat logis, isi teks berkualitas dan berbobot.
5. Isi teks laporan hasil observasi tidak mengandung beberapa hal seperti dugaan yang tidak tepat, penyimpangan, dan pemihakan terhadap sesuatu.

Makna Kata, Istilah, dan Ungkapan dalam Teks Laporan Hasil Observasi

Di dalam sebuah teks laporan hasil observasi terdapat beberapa makna. Makna tersebut di antaranya makna kata, istilah, dan ungkapan. Makna sendiri merupakan arti dan juga pengertian yang berhubungan dengan sebuah bentuk kebahasaan.

1. Makna Kata
Makna kata atau makna leksikal merupakan arti dari sebuah kata yang bersifat lepas artinya tidak terikat oleh konteks. Contohnya kata senang memiliki arti gembira, kata aman memiliki arti tentram , dan kata kucing yang berarti hewan bertaring yang sering dijadikan peliharaan dan mudah akrab dengan manusia.

2. Makna Istilah
Istilah merupakan sebuah kata atau gabungan dari kata yang mengandung makna, keadaan, sifat, dan juga konsep proses dari sebuah bidang tertentu. Istilah sendiri terdiri dari dua macam yaitu istilah khusus (istilah yang hanya digunakan pada satu bidang tertentu) dan istilah umum (kata atau istilah yang digunakan secara umum). Makna istilah merupakan makna dari kata atau gabungan kata berupa istilah yang digunakan dalam sebuah kalimat atau teks.

3. Makna Ungkapan
Ungkapan merupakan gabungan dari kata dengan makna yang sudah menyatu. Makna dari ungkapan adalah makna kiasan atau tidak sebenarnya. Contohnya angkat kaki yang bermakna pergi dan buah bibir atau topik pembicaraan.

Contoh Teks Laporan Hasil Observasi

Olahan Buah Sirsak dan Manfaatnya

Buah sirsak, salah satu jenis buah favorit di negeri ini. Buah sirsak memiliki warna buah putih dengan rasa asam manis. Buah sirsak juga mengandung segudang manfaat. Manfaat dari buah sirsak tersebut di antaranya untuk penderita hipertensi, memiliki kandungan untuk membuat awet muda, menyembuhkan wasir, melancarkan saluran cerna, mengobati sembelit, mengobati sakit pinggang, dan masih banyak lagi. Berbagai manfaat yang didapatkan dari buah sirsak ini menjadikan buah dengan rasa asam manis ini buah bibir banyak orang.

Untuk menikmati buah sirsak dan manfaatnya, tidak harus repot-repot mencari buahnya. Ada juga berbagai olahan buah sirsak yang mudah didapatkan dan dinikmati. Olahan buah sirsak tersebut di antaranya adalah dodol sirsak, sari buah sirsak, sirup sirsak, selai sirsak, manisan sirsak, dan obat-obatan. Pengolahan yang tepat dan bahan tambahan yang baik dan sehat tidak akan membuat kandungan utama yang bermanfaat dari sirsak menjadi hilang.

Berikut salah satu cara membuat olahan buah sirsak, dodol sirsak.
1. Sediakan buah sirsak matang, vanili, gula pasir, dan santan kental.
2. Satukan buah sirsak tanpa biji dengan santan kental dan gula, kemudian panaskan sambil diaduk rata.
3. Tambahkan vanili baik yang vanili cair atau bubuk secukupnya. Aduk kembali sampai adonan hancur, mulai mengental, dan agak kering.
4. Angkat dan tuangkan dalam wadah kemudian dinginkan.
Pengolahan buah sirsak memudahkan semua orang untuk bisa menikmati buah sirsak dengan bentuk yang berbeda dan cara yang mudah. Manfaat buah sirsak untuk kesehatan juga bisa didapatkan dari berbagai produk olahannya.

Mari Kita ulas!

Makna kata, istilah, dan ungkapan dalam teks laporan hasil observasi.

1. Makna kata. Ada banyak kata dengan maknanya dalam teks laporan hasil observasi di atas. Kata dan maknanya di antaranya sebagai berikut.
a. Manfaat berarti khasiat atau fungsi.
b. Favorit berarti kesukaan.
c. Mengandung berarti membawa atau memiliki sesuatu.
d. Kandungan berarti sesuatu aygn terkandung.
e. Olahan berarti hasil.
f. Melancarkan berarti memajukan dengan cepat.
g. Produk berarti barang atau hasil produksi.
2. Makna istilah. Ada beberapa istilah yang digunakan dalam teks laporan hasil observasi di atas. Istilah dan maknanya di antaranya sebagai berikut.
a. Hipertensi, merupakan istilah untuk tekanan darah atau denyut dari jantung yang lebih tinggi dari kondisi normal yang disebabkan oleh adanya penyempitan pada pembuluh darah dan juga karena gangguan-gangguan kesehatan lainnya.
b. Kandungan, merupakan sesuatu yang terkandung atau tercantum di dalamnya.
c. Olahan, merupakan hasil dari mengolah.
3. Makna ungkapan. Ada satu ungkapan yang digunakan dalam teks laporan hasil observasi di atas yaitu buah bibir, maknanya adalah topik pembicaraan.

Poin Penting

Cara interpretasi sebuah teks adalah dengan memaknai teks tersebut melalui penelaahan makna kata, istilah, dan ungkapan dengan tetap memperhatikan kepaduan kalimat dan paragraf.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *